Kamis, 29 Oktober 2015

SOSIALISASI SISTEM INFORMASI NELAYAN PINTAR DI PPS BELAWAN

 
     
       BALITBANG KP Mengadakan Sosialisasi Sistem Informasi Nelayan Pintar Berbasis Aplikasi Android ( Nelayan Pintar ) di Pelabuhan Perikanan Samudera Belawan, dengan nara sumber Ir. Mangasi Siagian dari PPS Belawan, Dinas Kelautan dan Perikanan Prov SUMUT, serta dari Balitbang KP dan di hadiri oleh nelayan tradisional yang ada di kawasan Medan Belawan dan sekitarnya.
          Aplikasi Android Nelayan Pintar ini mengintegrasikan Sistem informasi yang dapat mendukung aktifitas penangkapan ikan oleh nelayan, meliputi :
1. Informasi Cuaca
2. Daerah Penangkapan Ikan/Informasi Kesuburan Perairan
3. Dinamika Laut, dan
4. Harga Ikan.
          Dengan Sistem informasi nelayan pintar, nelayan dapat mengakses berbagai informasi yang mereka butuhkan melalui suatu aplikasi pada perangkat gadget yang mereka miliki. hal ini akan memberikan kemudahan dan manfaat bagi nelayan, sehingga diharapkan produktifitas nelayan meningkat. 
        Sumber data dari informasi yang terdapat pada aplikasi tersebut adalah:

  1. Informasi PPDPI, Sumber data: Balai Penelitian dan Observasi Laut (BOPL)- KKP di Perancak, Bali
  2. Informasi cuaca, sumber data : Badan Meteorologi, klimatologi, dan Geofisika (BMKG)
  3. Informasi kesuburan perairan, Sumber data: INDESO (Infrastructure Development for Space Oceanograpy) Project di KKP
  4. Informasi Harga Ikan, Sumber data : Pusat Informasi Pelabuhan Perikanan (PIPP)-KKP. 
          Dengan disosialisasikannya Aplikasi Nelayan Pintar Berbasis android ini di harapkan nelayan dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya sebelum melaut.
         Bagi nelayan yang belum mengetahui bisa belajar manual dengan mendownload aplikasi Nelayan Pintar di http://167.205.108.134/apk dengan android masing-masing atau menghubungi penyuluh perikanan di PPS Belawan.